MoU Universitas International Khortum, SUDAN

Pekanbaru- Selasa, 10 Maret 2020 SMA IT Imam Syafii 2 Pekanbaru menandatangani MOU kerjasama dengan Universitas International Khortum, Sudan. Kerjasama ini memberikan kesempatan bagi lulusan SMA IT Imam Syafii 2 Pekanbaru untuk mengenyam bangku kuliah diluar negeri, khususnya di Sudan.


Didalam kerjasama ini, memeberikan kesempatan dan kemudahan untuk seleksi di salah satu universitas rujukan khususnya dibidang agama. Dalam kerjasama ini dihadiri oleh perwakilan Universitas International Khortum, Syaikh Dr. Mohamed Hussein As Sudany, Direktur SIT Imam Syafii 2 Pekanbaru Al Ustadz Ruslan Zuardi, Lc. MA dan ketua Yayasan Imam Asy Syafii Cendikia Riau, Bapak Bambang Mardiyosa.


Dalam kegiatan kerjasama ini, Syaikh memberikan kesempatan untuk bertemu dengan siswa dan siswi untuk memberikan sosialisasi tentang Universitas Khortum di Masjid Imam Syafii Pekanbaru. Syaikh didampingi oleh salah satu mahasiswa yang pernah berguru dengan beliau Ustadz Ahmad Zarkasy sewaktu kuliah di LIPIA Jakarta. Selain itu, Syaikh memberikan kesempatan untuk berdiskusi lebih mendalam siswa Boarding Imam Syafii.

https://www.instagram.com/p/B9jAeqmhq0r/